Sungguh luar biasa pekerjaan Tuhan dalam Natal Kaum Muda yang diselenggarakan oleh Kaum Muda GSJA Kasih Karunia Lamandau pada tanggal 8 Januari 2014. Natal yang mengambil tema “Datanglah Ya Raja Damai (Yesaya 9:5) dan dihadiri oleh sekitar 300 pemuda-pemudi se-kota Nangabulik tersebut membuktikan kehadiran dan berkatNya yang masih terus berlangsung hingga saat ini.

Layaknya setiap Natal yang dirayakan setiap tahun, acara ini juga dihiasi dan disi dengan berbagai acara natal pada umumnya dan pada kesempatan ini Pdt. Freddy R. Sebayang membawakan Firman Allah sesuai tema yang ada yaitu Datanglah Ya Raja Damai (Yesaya 9:5). Namun rupanya Tuhan ingin memberkati Kaum Muda di Nangabulik lebih dari biasanya. Ia mau agar mereka penjadi pemuda dan pemudi yang sungguh-sungguh berdampak sebagai murid Kristus dalam memasuki tahun 2014. Respon sungguh luar biasa terjadi dalam acara ini, saat diberikan tantangan begitu banyak yang meresponinya. Mereka hancur hati dan mengalami pemulihan. Begitu banyak yang dipulihkan dari keterlukaan batin, pelepasan dari kuasa jahat bahkan dipenuhi Roh Kudus dengan tanda berbicara Bahasa Roh. Sungguh sebuah lawatan yang tidak pernah direncanakan dan diperhitungkan sebelumnya, namun Allah berkehendak lain bagi anak-anakNya.

Hal yang sangat menarik adalah karena acara ini adalah Natal dan dihadiri oleh berbagai denominasi gereja yang ada di Lamandau. Tidak direncanakan namun pekerjaan Tuhan luar biasa terhadap umatNya. Makna yang kita bisa dapat dalam peristiwa ini adalah; Roh Allah masih tetap bekerja hingga saat ini dan Ia selalu mencari serta melawat setiap orang yang haus dan rindu akan kehadiranNya. Saya juga melihat dalam Kuasa Roh bahwa Ia akan menyatakan kemuliaanNya di tempat-tempat yang lain. Dia akan memenuhi setiap orang yang menjaga kekudusan, mau berubah dan penuh kerinduan untuk dipakai olehNya. Mari bangun iman kita, jangan jadi orang kristen yang biasa melainkan murid-murid Tuhan yang luar biasa dan berdampak dengan potensi kemaksimalan yang dia miliki.

lamandau4

lamandau7

lamandau5

No comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *